Bangun Interkoneksi Smart City, APEKSI Kunjungi International Telecommunication Union Jeneva

Asosiasi Pemerintah Kota Gorontalo (APEKSI) terus membangun konektifitas dengan berbagai pihak terkait bidang teknologi. kolaborasi dilakukan untuk pengembangan kota cerdas (smart city), agar relevan dengan tuntutan zaman.

Tidak ingin menyianyiakan kunjungan kerja ke Swiss, Apeksi yang dalam lawatannya mendatangi International Telecommunication Union (ITU) Jeneva. ITU merupakan badan khusus Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), yang bertanggung jawab terhadap standar teknologi informasi dan komunikasi, Jumat (24/2/2023).

Bacaan Lainnya

Wakil Ketua Umum Apeksi Walikota Gorontalo Marten Taha mengatakan tujuan mendatangi ITU, dalam rangka melindungi intelektual hak milik untuk penguatan ekonomi kreatif dan pengembangan Smart City.

” Digitalisasi saat ini telah merambah seluruh dimensi aktifitas manusia. Apalagi terkait Smart City, erat kaitannya dengan teknologi” ujar Marten.

Menurut Marten, dalam implementasi smart city sering tak berjalan secara optimal. kendala itu disebabkan minimnya SDM (Sumber Daya Manusia) terhadap penguasaan teknologi. Belum lagi kurangnya infrastruktur penopang sistem digitalisasi.

” Padahal Indonesia memiliki potensi yang sangat besar untuk menjadi kekuatan digitalisasi dan pusat ekonomi digital global. nah ini perlu kita lihat bersama lagi, upaya – upaya yang perlu dilakukan untuk mengangkat potensi tersebut,” ucap Marten.

Terkait korelasi program smartcity, lanjut marten sudah berjalan dengan baik. Selama ini kota – kota diindonesia selalu bersinergi dan berkolaborasi dengan kementerian atau lembaga, industri, asosiasi, dan masyarakat untuk pengembangan Smartcity.

” berbicara teknologi cakupannya cukup luas. Nah, kebetulan sekarang berada di Swiss, kami ingin membangun jejaring interkoneksi pengelolaan smartcity yang lebih mengglobal lagi. Kesempatan ini kami manfaatkan dengan berkunjung ke International Telecommunication Union. Legalitas badan dunia ini cukup terkenal khususnya mengembangkan bidang teknologi dan informatika,” kata Marten.

Marten berharap kunjungan ke ITU akan memperoleh informasi yang bermanfaat, bahkan bisa berlanjut pada hubungan kerjasama antara kedua lembaga.

Baca Artikel & Berita Terbaru kami di Google News
lg

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *